CovidCare.id – Tata Cara Sholat menjadi hal yang perlu kamu pahami jika kamu adalah seorang muslim. Karena sholat adalah salah satu ibadah yang sifatnya wajib untuk dikerjakan bagi seseorang yang memeluk agama islam di seluruh dunia.
Meskipun sebagian orang sudah tahu perlu sholat 5 waktu dalam satu hari, tetapi dalam pelaksanaannya masih banyak yang salah. Entah dari syarat sah, rukun, dan tata cara sholat yang salah sehingga sholatnya tidak dikatakan sah.
Oleh karena itu, mari baca artikel tutorial ini untuk menambah wawasan kamu mengenai tata cara sholat.
Dengan begitu, kamu bisa melaksanakan sholat dengan baik dan benar serta sholat yang kamu laksanakan sudah sesuai dengan yang diajarkan.
Seputar Tata Cara Sholat Wajib 5 Waktu
Sholat lima waktu memang menjadi hal yang wajib dilaksanakan untuk seluruh umat islam yang sudah lewat masa aqil baligh dan memiliki akal.
Oleh karena itu, kamu sebagai umat muslim perlu mengetahui dengan baik dan benar untuk tata cara sholat.
Di setiap harinya, seorang muslim wajib untuk melaksanakan shalat sebanyak 5 waktu. Yaitu Isya, Subuh, Dzuhur, Ashar, dan Maghrib dengan waktu yang berbeda beda di setiap sholatnya.
Dan perbedaan pada waktu sholat itu juga terdapat perbedaan dalam jumlah rakaatnya. Sebagaimana Allah SWT berfirman pada surat An Nisa ayat 103 yang artinya sesungguhnya Sholat itu merupakan kewajiban yang waktunya ditentukan atas orang yang beriman.
Sholat juga disebut sebagai tiang agama yang mana artinya kalau sholatmu baik, maka baiklah seluruh amal perbuatanmu. Sebaliknya, jika sholatmu buruk, maka buruk pula seluruh amal perbuatanmu.
Oleh karena itu, sebagai seorang muslim kamu tidak boleh meninggalkan sholat 5 waktu apapun itu alasannya.
Karena Allah SWT telah memberi keringanan jika kamu tidak bisa sholat tepat waktu karena beberapa alasan. Sehingga tidak ada lagi alasan untuk tidak sholat.
Nah, kamu sudah paham betapa pentingnya sholat dalam Islam yang merupakan tiang agama. Tetapi apakah kamu sudah paham bagaimana tata cara sholat yang baik dan benar? Kalau begitu, baca terus artikel ini supaya kamu bisa memahaminya.
Syarat Sah Sholat 5 Waktu Beserta Gambarnya
Sebelum membahas tata cara sholat, kamu perlu tahu dulu apa saja yang menjadi syarat sah nya sholat.
Karena kalau kamu tidak memenuhi salah satu syarat sah ini, maka sholat yang kamu tunaikan tidak akan diterima. Berikut ini beberapa syarat sah nya sholat.
1. Beragama Islam
Syarat yang pertama sudah pasti kamu harus beragama Islam karena sholat hanya diperuntukkan bagi umat Islam. Dengan begitu, jika kamu tidak beragama Islam tapi melaksanakan sholat maka tetap tidak sah dan tidak akan diterima.
2. Suci Dari Hadas
Syarat yang kedua yakni kamu harus suci atau bersih dari hadas kecil maupun hadas besar.
Contoh hadas kecil seperti buang air kecil, buang air besar, atau keluarnya angin dari dubur (kentut). Sedangkan hadas besar seperti junub, haid, nifas, dan keluarnya air mani.
3. Aqil Baligh Dan Memiliki Akal
Syarat ketiga adalah sudah aqil baligh atau sudah melalui fase mimpi basah dan keluar air mani. Jika kamu sudah pernah mengalami hal tersebut, dapat dikatakan kamu sudah baligh dan memiliki akal sehat.
4. Tahu Tata Cara Sholat
Syarat keempat yakni kamu perlu tahu tata cara sholat yang benar. Karena kalau kamu melakukan sholat dengan semena mena maka tidak akan diterima sholatnya. Tetapi kalau tata cara sholat yang dilakukan benar, maka sholat kamu bisa diterima.
5. Sudah Masuk Waktu Sholat
Syarat kelima yakni sudah memasuki waktu untuk sholat. Lima waktu sholat dalam sehari yaitu subuh ketika matahari belum terbit, Dzuhur ketika matahari di atas kepala.
Ashar ketika pergantian siang ke sore, Maghrib ketika pergantian sore ke malam, dan Isya sekitar satu jam setelah maghrib.
6. Mengarah Ke Kiblat
Syarat keenam adalah ketika kamu sholat harus menghadap atau mengarah ke kiblat.
Kiblat umat muslim dari dulu hingga sekarang masih sama yaitu Ka’bah yang terdapat di Masjidil Haram, Mekah. Sehingga tata cara sholat yang benar adalah mengarah ke kiblat.
7. Menutup Aurat
Syarat terakhir adalah menutup aurat ketika sedang melaksanakan sholat. Untuk laki laki, batas aurat yang harus ditutup adalah dari pusar perut hingga lutut.
Sedangkan untuk perempuan dari ujung kepala hingga ujung kaki kecuali bagian telapak tangan dan wajah saja.
Rukun Sholat yang Harus Kamu Ketahui!
Selain kamu harus memenuhi syarat sah solat, tata cara sholat yang benar juga harus mengikuti rukunnya.
Rukun sholat adalah segala perbuatan atau perkataan yang harus diucapkan ketika menunaikan Sholat. Rukun sholat yang harus teman-teman covidcare.id tahu adalah:
1. Berdiri Jika Mampu
Berdiri ketika sholat dianjurkan untuk orang yang mampu secara fisik. Tetapi jika terdapat keadaan yang tidak memungkinkan untuk berdiri, sholat bisa dilakukan sambil duduk bahkan terlentang jika tidak bisa menggerakkan badan sama sekali.
2. Berniat Dalam Hati
Terdapat dua macam niat ketika sholat, yaitu yang dilafalkan dan yang diniatkan di dalam hati. Niat ini termasuk ke dalam salah satu rukun yang harus dilakukan karena jika tidak berniat untuk sholat maka sholatnya akan sia sia.
3. Takbiratul Ihram
Takbiratul ihram menandakan bahwa kamu mulai sholat dan mengucap Allahu Akbar sembari tangan ke atas sampai telinga.
4. Membaca Al Fatihah
Membaca Al Fatihah hukumnya wajib ketika sholat dan untuk doa iftitah serta membaca surat pendek adalah sunah. Oleh karena itu, kalau Al Fatihah tidak dibaca dengan benar maka tidak sah sholatnya.
5. Rukuk
Rukuk merupakan posisi membungkuk ke depan dengan tangan menopang pada lutut atau kaki. Pada saat rukuk ini kita harus membaca bacaan sholat yang akan dijelaskan pada penjelasan berikutnya.
6. I’tidal
I’tidal merupakan keadaan setelah bangun dari rukuk sebelum berganti ke sujud. Disini kalimat yang biasa diucapkan adalah Samiallahu Liman Hamidah dan tangan tidak bersedekap melainkan di samping badan.
7. Sujud
Sujud yang benar adalah ketika membungkuk dengan posisi punggung lurus dan tidak bengkok. Kening, hidung, telapak tangan, dan ujung jari kaki harus menyentuh alas sholat adalah sujud yang benar.
8. Duduk Di Antara Dua Sujud
Keadaan dimana kamu bangun dari sujud pertama sebelum ke sujud kedua
9. Tasyahud Akhir
Tasyahud akhir merupakan posisi terakhir dalam sholat yang membuat posisi kaki kiri berada di bawah kaki kanan. Kemudian jari telunjuk diangkat ketika membaca sholawat ibrahim.
10. Doa Tasyahud Akhir
Doa yang dibaca ketika tasyahud akhir akan kami jelaskan pada penjelasan berikutnya.
11. Sholawat Nabi
Setelah membaca doa tasyahud akhir, kemudian membaca sholawat nabi secara lengkap. Tetapi sebagian ulama membolehkan untuk menambahkan doa di akhir sebelum salam.
12. Salam
Salam pada solat yakni menoleh ke kanan lalu ke kiri secara bergantian. Yang wajib adalah salam pertama yakni ke kanan dan tidak perlu berlebihan sampai menoleh ke belakang.
13. Tertib
Maksud tertib disini adalah urutan pelaksanaan sholat harus sesuai dan tidak boleh saling mendahului. Misalnya tahiyat akhir dulu sebelum sujud merupakan hal yang tidak diperkenankan dan membuat sholat tidak sah.
Tata Cara Sholat 5 Waktu Dan Bacaannya
Sholat lima waktu memang menjadi hal yang wajib dilaksanakan untuk seluruh umat islam yang sudah lewat masa aqil baligh dan memiliki akal.
Oleh karena itu, kamu sebagai umat muslim perlu mengetahui dengan baik dan benar untuk tata cara sholat.
Di setiap harinya, seorang muslim wajib untuk melaksanakan shalat sebanyak 5 waktu. Yaitu Isya, Subuh, Dzuhur, Ashar, dan Maghrib dengan waktu yang berbeda beda di setiap sholatnya.
Dan perbedaan pada waktu sholat itu juga terdapat perbedaan dalam jumlah rakaatnya.
Sebagaimana Allah SWT berfirman pada surat An Nisa ayat 103 yang artinya sesungguhnya Sholat itu merupakan kewajiban yang waktunya ditentukan atas orang yang beriman.
Sholat juga disebut sebagai tiang agama yang mana artinya kalau sholatmu baik, maka baiklah seluruh amal perbuatanmu. Sebaliknya, jika sholatmu buruk, maka buruk pula seluruh amal perbuatanmu.
Oleh karena itu, sebagai seorang muslim kamu tidak boleh meninggalkan sholat 5 waktu apapun itu alasannya.
Karena Allah SWT telah memberi keringanan jika kamu tidak bisa sholat tepat waktu karena beberapa alasan. Sehingga tidak ada lagi alasan untuk tidak sholat.
Nah setelah kamu mengetahui syarat sah dan juga rukun dari sholat, sekarang waktunya kamu tahu tata cara sholat nya. Berikut ini tata cara sholat yang dapat kamu pelajari.
1. Niat
Tata cara sholat yang pertama adalah niat. Ketika sholat dimulai dengan niat, posisi tubuh harus tegak mengarah ke kiblat.
Jika kamu tidak mampu untuk berdiri boleh duduk, jika tak mampu duduk maka berbaring, dan jika tak mampu berbaring maka terlentang menghadap kiblat.
Sholat memiliki bacaan niat yang berbeda tergantung dari sholat apa yang ditunaikan.
Untuk sholat subuh, maka bacaannya adalah Usoli fardhassubhi rok’ataini mustaqbilalqiblati adaan (imaaman atau ma’muman tergantung sholat sebagai imam atau makmum) lillahi taala.
Kemudian sholat zuhur niatnya adalah usholi fardhadzdzuhri arba’a rak’ataini mustaqbilakqiblati adaan (imaaman atau ma’muman tergantung sebagai imam atau makmum) lillahitaala.
Untuk sholat ashar niatnya adalah usholi fardhal Ashri arba’arakaatin mustaqbilalqiblati adaan (imaaman atau ma’muman tergantung sebagai imam atau makmum) lillahitaala.
Lalu sholat maghrib niantya adalah usholi fardhal maghribi tsalatsarokaatin mustaqbilalqiblati adaan (imaaman atau ma’muman tergantung sebagai imam atau makmum) lillahitaala.
Untuk sholat isya niatnya adalah usholi fardhal isya’i arba’arakaatin mustaqbilalqiblati adaan (imaaman atau ma’muman tergantung sebagai imam atau makmum) lillahitaala.
2. Takbiratul Ihram
Setelah niat selesai dibaca, tata cara sholat yang selanjutnya adalah takbiratul ihram dengan kedua tangan diangkat sambil melafadzkan Allahu Akbar.
Kemudian posisi kedua tangan bersedekap di depan antara perut dan dada dimana tangan kiri di dalam dan tangan kanan di luar.
3. Membaca Doa Iftitah
Kemudian tata cara sholat setelah takbiratul ihram adalah membaca doa iftitah. Bacaan doa iftitah adalah Allahu akbar kabira walhamdulillahi katsira wasubhanallahibukrataw waashila.
Inniwajahtu wajhiyalillazi fatarassamawati wal ardha haniifamuslimaw wamaana minal musyrikin. Innasholati wanusuki wamahyaya wa mamati lillahi rabbil ‘alamin lasyarikalahu wabidzalikaumirtu wa anaminal muslimin.
4. Membaca Al Fatihah
Tata cara sholat setelah doa iftitah adalah membaca surah Al Fatihah. Al Fatihah ini sifatnya wajib dibaca karena merupakan salah satu rukun sholat. Bacaan al fatihah adalah sebagai berikut.
Alhamdulillahi Rabbil ‘alamin arrahmanirrahim malikiyaumiddin iyyakana’buduwaiyya kanastain. Ihdinasiratal mustaqim siratalladzina an’amta’alaihim ghairilmaghdu bi’alaihim waladholin amin.
5. Membaca Surah Surah Pendek
Tata cara sholat setelah al fatihah adalah membaca surah pendek yang ada di Al Quran juz 30. Surah pendek ini hanya dibaca 2 kali yaitu ketika rakaat pertama dan kedua saja.
Kamu boleh memilih surah apa saja yang dibaca tetapi dahulukan surah yang lebih panjang baru yang pendek.
6. Rukuk
Tata cara sholat selanjutnya yakni rukuk dengan gerakan menundukkan badan ke depan dan tangan menopang ke lutut. Posisi punggung dan kepala diusahakan rata dan membaca bacaan Subhanarobbiyal ‘adzimiwabihamdih sebanyak tiga kali.
7. I’tidal
Setelah rukuk dilanjut dengan i’tidal yakni bangkit dari rukuk seraya mengangkat kedua tangan. Sambil mengucap samiallahu limanhamidah robbana lakalhamdu mil ussamawati wamilulardhi wamilumasyi’ta minsyaiinba’du.
8. Sujud
Tata cara sholat setelah i’tidal adalah sujud yaitu meletakkan kening pada alas sholat. Ketika ingin turun sujud sambil mengucap Allahu Akbar lalu sujud dan membaca subhanarobbiyal a’lawabihamdih sebanyak tiga kali.
9. Duduk Di Antara 2 Sujud
Setelah sujud, bangun sambil mengucap Allahu akbar dan duduk sambil membaca robbighfirliwarhamni wajburniwarfa’ni warzuqniwahdini wa’afiniwa’fu’anni.
10. Tasyahud Awal
Kemudian tasyahud awal yang dilakukan pada saat sudah rakaat kedua dan setelah sujud kedua.
Yang harus dibaca adalah attahiyatulmubarokatus sholawatuththoyyibatulillah assalamualaika ayyuhannabiyu warohmatullohiwabarokatuh.
Assalamualaina wa’alaibadillahisholihin asyhaduallailaahaillallah waasyhaduanna muhammadarrosulullah allahumasholli’ala muhammad. Kemudian berdiri dan lanjut ke rokaat berikutnya.
11. Tasyahud Akhir
Lalu tasyahud akhir ini dilakukan di rokaat terakhir sholat dan bacaannya sama seperti tasyahud awal. Hanya saja sholawat nabinya ditambahkan lagi hingga selesai dan bacaannya adalah sebagai berikut.
allahumasholli’ala muhammad wa’ala ali muhammad kamashollaita’ala ibrohim wa’ala ibrohim. Wabaarik’ala muhammad wa’ala ali muhammad kamabarokta’ala ibrohim wa’ala ali ibrohim innakahamidummajid.
12. Salam
Setelah tasyahud akhir, barulah kamu salam dengan menoleh kanan dan kiri sambil membaca assalamualaikum warahmatullah. Dibaca dua kali saat menoleh ke kanan dan juga ke kiri.
13. Doa
Dianjurkan setelah sholat selesai kamu membaca doa yang baik baik dan meminta kepada Allah SWT agar segalanya dipermudah.
Akhir Kata
Tata Cara Sholat menjadi hal yang perlu kamu pahami jika kamu adalah seorang muslim. Karena sholat adalah salah satu ibadah yang sifatnya wajib untuk dikerjakan bagi seseorang yang memeluk agama islam di seluruh dunia.
Meskipun sebagian orang sudah tahu perlu sholat 5 waktu dalam satu hari, tetapi dalam pelaksanaannya masih banyak yang salah. Entah dari syarat sah, rukun, dan tata cara sholat yang salah sehingga sholatnya tidak dikatakan sah.
Oleh karena itu, mari baca artikel ini untuk menambah wawasan kamu mengenai tata cara sholat. Dengan begitu, kamu bisa melaksanakan sholat dengan baik dan benar serta sholat yang kamu laksanakan sudah sesuai dengan yang diajarkan.
Demikianlah penjelasan lengkap mengenai Tata Cara Sholat beserta syarat sah dan juga rukunnya. Dengan membaca artikel dari covidcare.id ini semoga pengetahuanmu tentang sholat bisa bertambah ya.
Baca juga artikel tutorial menarik lainnya:
- Doa Setelah Sholat Dhuha Latin dan Artinya Sesuai Sunnah
- Doa Tahiyat Akhir Lengkap Sampai Salam Arab dan Latin
- Doa Mandi Wajib Pria dan Wanita Dan Tata Caranya
- Niat Sholat Hajat 4 Rakaat Serta Doa dan Tata Caranya
- Doa Ziarah Kubur Untuk Orang Tua Singkat Sesuai Sunnah
- Doa Iftitah Panjang Lengkap Mulai Dari Arab, Latin dan Artinya
- Doa Setelah Adzan – Arab, Latin, Arti dan Keutamaannya