-
Pembaruan Sistem Pelayanan pada UPT Perpustakaan UNEJ di Era Pandemi Covid-19
2 Juli 2021
Baca Artikel -
Fakta dan Mitos Seputar Kesehatan Selama Pandemi Antibiotik dan Pengobatan Rumahan Bisa Membunuh Virus Corona ?
20 Januari 2022
Baca Artikel -
Relawan Tim TDKB Covid-19 Lakukan Visitasi Rutin di RSGM Universitas Jember
8 Juni 2021
Baca Artikel -
Visitasi Gedung CDAST oleh Relawan Tim TDKB COVID-19 dalam Upaya Pemutusan Rantai Virus COVID-19
8 Juni 2021
Baca Artikel -
Relawan Tim TDKB COVID-19 Lakukan Visitasi di Gedung Biro Akademik Kemahasiswaan dan Alumni
8 Juni 2021
Baca Artikel -
Relawan Tim TDKB COVID-19 Batch 1 Tahun 2021 Lakukan Visitasi Rutin di Fakultas Hukum Universitas Jember
15 Juni 2021
Baca Artikel -
Cek Kelengkapan Protokol Kesehatan Agrotechno Park Universitas Jember, Relawan Tim TDKB COVID-19 UNEJ Lakukan Visitasi Rutin
29 Juni 2021
Baca Artikel
Penyuluhan Protokol Kesehatan 5M oleh Relawan Tim TDKB COVID-19 Batch 2 di Lingkungan FKG Dan RSGM
Beranda > Artikel > Penyuluhan Protokol Kesehatan 5M oleh Relawan Tim TDKB COVID-19 Batch 2 di Lingkungan FKG Dan RSGM

Pada Kamis, 30 Desember 2021, kelompok 8 relawan tim TDKB Covid-19 Batch 2 melakukan kegiatan penyuluhan mengenai protokol kesehatan 5M di lingkungan Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) dan Rumah Sakit Gigi dan Mulut (RSGM) Universitas Jember. Kegiatan penyuluhan 5M ini dilakukan oleh 6 anggota kelompok 8 yang diketuai oleh Dafa dari Fakultas Kedokteran Gigi dengan anggota Mutiara dari Fakultas Teknik, Celly dari Fakultas Kedokteran, Qibti dari Fakultas Keperawatan, Intan dari Fakultas Farmasi dan Latifa dari Fakultas Kedokteran Gigi. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya melaksanakan protokol kesehatan dalam mencegah dan memutus rantai penyebaran COVID-19.
Sasaran dalam kegiatan ini yaitu satpam dan cleaning service yang terdapat di wilayah FKG dan RSGM. Alasan pemilihan sasaran tersebut dikarenakan satpam dan cleaning service merupakan civitas utama yang bertugas dalam menjaga ketertiban dan kebersihan di wilayah FKG dan RSGM sehingga kesadaran dan peran mereka sangat dibutuhkan dalam upaya pencegahan virus COVID-19.
Kegiatan penyuluhan dilakukan sebanyak 2 kali. Penyuluhan pertama dilakukan di FKG dengan jumlah peserta sebanyak 3 orang, yaitu 1 orang satpam dan 2 petugas cleaning service. Penyuluhan kedua dilakukan di RSGM kepada 3 orang satpam. Kegiatan penyuluhan diawali dengan mengecek pemahaman sasaran mengenai 5M dengan cara menanyakan apa itu 5M. Didapatkan hasil semua sasaran tidak mengetahui secara lengkap apa itu 5M. Kemudian, kegiatan dilanjutkan dengan memberikan penjelasan dan pemahaman secara mendalam mengenai 5M.
Pertama, memakai masker. Satpam dan petugas cleaning service disarankan untuk menggunakan dua lapis masker yaitu masker medis kemudian dilapisi dengan masker kain atau menggunakan 1 jenis masker yaitu KN95. Hal ini dilakukan untuk memberi perlindungan ekstra terhadap virus COVID-19 yang semakin hari terus berkembang menjadi berbagai varian baru yang lebih ganas dan mematikan. Kedua yaitu mencuci tangan 6 langkah dengan mendemonstrasikan bagaimana cara mencuci tangan menurut standar WHO. Ketiga menjaga jarak minimal 1 meter, keempat membatasi mobilitas dan yang kelima menjauhi kerumuman.
Kegiatan penyuluhan ditutup dengan melakukan pemasangan poster 5M. Poster tersebut ditujukan agar civitas senantiasa mengingat dan mematuhi protokol kesehatan 5M. Kegiatan penyuluhan protokol kesehatan dan penempelan poster 5M ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran seluruh civitas akademika, mahasiswa, dan pengunjung FKG dan RSGM akan pentingnya melaksanakan protokol kesehatan di tengah situasi pandemi untuk melindungi diri dari penularan virus COVID-19.
Penulis : Intan Shania
Dosen Pembimbing Lapangan : drg. Dyah Indartin Setyowati, M. Kes
TTDKBC batch 2 (kelompok 8)
Terbit tanggal
31 Desember 2021
Covid
Bagikan ke lainnya
Artikel Lainnya