-
Pembaruan Sistem Pelayanan pada UPT Perpustakaan UNEJ di Era Pandemi Covid-19
2 Juli 2021
Baca Artikel -
Fakta dan Mitos Seputar Kesehatan Selama Pandemi Antibiotik dan Pengobatan Rumahan Bisa Membunuh Virus Corona ?
20 Januari 2022
Baca Artikel -
Relawan Tim TDKB Covid-19 Lakukan Visitasi Rutin di RSGM Universitas Jember
8 Juni 2021
Baca Artikel -
Visitasi Gedung CDAST oleh Relawan Tim TDKB COVID-19 dalam Upaya Pemutusan Rantai Virus COVID-19
8 Juni 2021
Baca Artikel -
Relawan Tim TDKB COVID-19 Lakukan Visitasi di Gedung Biro Akademik Kemahasiswaan dan Alumni
8 Juni 2021
Baca Artikel -
Relawan Tim TDKB COVID-19 Batch 1 Tahun 2021 Lakukan Visitasi Rutin di Fakultas Hukum Universitas Jember
15 Juni 2021
Baca Artikel -
Cek Kelengkapan Protokol Kesehatan Agrotechno Park Universitas Jember, Relawan Tim TDKB COVID-19 UNEJ Lakukan Visitasi Rutin
29 Juni 2021
Baca Artikel
Pentingnya Membangun Pola Olahraga yang Baik Selama Pandemi

Menjalani pola hidup yang sehat merupakan suatu kegiatan yang wajib untuk dilakukan, terutama di masa pandemi saat ini. Terdapat banyak manfaat yang dapat diperoleh apabila dalam setiap harinya bisa konsisten dan rutin untuk menerapkan pola hidup sehat, salah satu manfaatnya adalah dapat meningkatkan imun di dalam tubuh. Imun di dalam tubuh menjadi aspek yang sangat penting untuk diperhatikan, karena dapat mencegah diri dari penularan penyakit yang bisa masuk ke dalam tubuh, tidak terkecuali virus COVID-19. Salah satu bentuk kegiatan yang bisa meningkatkan imun tubuh adalah dengan melakukan olahraga yang baik. Selain itu, dari hasil beberapa penelitian juga menjelaskan bahwa olahraga bisa mencegah dan mengurangi risiko terhadap terkenanya Acute Respiratory Distress Syndrome (ARDS) yang merupakan gejala awal perburukan dari virus COVID-19.
Olahraga di masa pandemi dapat menjadi kegiatan yang bisa dilakukan untuk mencegah munculnya masalah baru pada masyarakat yang diakibatkan terbatasnya ruang dan waktu untuk melakukan aktivitas diluar rumah, masalah seperti tingkat strees yang semakin tinggi, munculnya obese, dan adanya penyakit yang menyerang metabolik tubuh.
Sejalan dengan yang disampaikan oleh Dosen Fakultas Kesehatan Universitas Jember, dr. Adelia Handoko, M.Si., bahwa olahraga di masa pandemi sangat penting dan direkomendasikan untuk dilakukan karena dapat meningkatkan kardiorespirasi dan relleving pada tingkat stress. Selain itu, olahraga juga bisa dijadikan sebagai sifat rekreatif, artinya masyarakat tidak hanya melakukan kegiatan olahraga dalam sekali saja, namun dapat dilakukan secara rutin dengan memperhatikan jenis kategori olahrga yang sesuai dan disukai agar bisa menyesuaikan dengan tingkat kemampuan yang dimiliki.
Tujuan awal dalam melakukan olahraga adalah agar dapat meningkatkan endorphins sehingga bisa mengurangi tingkat stress dan meningkatkan kekebalan sistem di dalam tubuh. Untuk mencapai titik itu, perlu memperhatikan klasifikasi intensitas dalam olahraga seperti ringan, sedang, dan berat. Olahraga dengan intensitas ringan dan sedang bisa meningkatkan sistem imun, sedangkan untuk intensitas berat dapat menurunkan sistem imun karena munculnya hormon-hormon stress yang disebabkan karena melakukan olahraga yang terlalu berat dan tidak direkomendasikan untuk dilakukan di masa pandemi, sehingga cukup melakukan olahraga dengan intensitas ringan sampai sedang saja. Ungkap dr. Adelia Handoko, M.Si.
Dalam melakukan kegiatan olahraga khususnya ditempat terbuka, perlu memperhatikan lokasi area sekitar dan tetap menerapkan protokol kesehatan dengan memakai masker dan juga menjaga jarak agar tetap aman dari persebaran penyakit. Sebelum melakukan olahraga, ada baiknya untuk melakukan warming up (pemanasan) terlebih dahulu agar otot-otot yang akan menjadi tumpuan saat melakukan olahraga tidak mengalami cidera. Dokter Adelia Handoko, M.Si juga menambahkan bahwa waktu olahraga yang ideal sesuai anjuran dari WHO adalah tiga kali dalam seminggu dengan durasi minimal 50 menit sehingga akan dapat merasakan manfaat yang diperoleh untuk membentuk sistem imun yang cukup di dalam tubuh.
Kegiatan olahraga ini dapat dilakukan oleh semua kalangan, baik bagi orang yang memiliki hobi di dalam olahraga dan juga orang yang jarang atau malas berolahraga. Meningkatkan imun dan membentuk badan yang sehat merupakan impian dari setiap orang sehingga mereka akan termotivasi untuk berolahraga yang bertujuan menjaga tubuh mereka agar tetap sehat dan aman dari perseberan virus. Olahraga yang paling ringan untuk dilakukan bagi pemula adalah dengan jalan ditempat sehingga dapat relleiving pada tingkat stress dan melakukan jogging di sekitar tempat tinggal. Aspek yang terpenting dari berolahraga adalah dapat menyesuaikan respon yang ingin didapat dari masing-masing orang dan tidak merugikan diri sendiri. Ungkap dr. Adelia Handoko, M.Si., pada sesi wawancara melalui zoom meeting.
Penulis,
Suryadi
Kelompok 22
Relawan Tim TDKB COVID-19 UNEJ 2021 Batch 2
dr. Adelia Handoko, M.Si.
Terbit tanggal
8 Januari 2022
Covid
Bagikan ke lainnya
Artikel Lainnya