CUCI TANGAN DENGAN SABUN DAN HAND SANITIZER, MANA YANG LEBIH EFEKTIF?
Beranda > Artikel > CUCI TANGAN DENGAN SABUN DAN HAND SANITIZER, MANA YANG LEBIH EFEKTIF?
bg-artikle

COVID-19 mengubah perhatian masyarakat terhadap kesehatan yang sebelumnya diabaikan, sekarang menjadi prioritas. Perhatian tersebut menciptakan kebiasaan baru di kalangan masyarakat untuk menerapkan cuci tangan menggunakan sabun dan menggunakan hand sanitizer. Cuci tangan atau penggunaan hand sanitizer berguna untuk mengurangi resiko penularan virus COVID-19. Kegiatan cuci tangan ini baik dilakukan sebelum atau sesudah memegang benda yang sering disentuh banyak orang. Contohnya seperti uang dan fasilitas umum. Kebiasaan baru ini membuat masyarakat melaksanakan PHBS (Pola Hidup Bersih dan Sehat).

Cuci tangan membutuhkan sabun dan air mengalir, beberapa orang menganggapnya cukup rumit untuk diterapkan. Berbeda dengan hand sanitizer yang dinilai cukup praktis karena dapat dibawa kemana saja dan dalam penggunaannya cukup dituangkan pada seluruh bagian tangan sebelum dan sesudah melakukan kegiatan. Masyarakat sekarang sangat menyukai hal-hal yang simple dan praktis seperti hand sanitizer. Melihat minat masyarakat yang tinggi, saat ini banyak bermunculan produsen-produsen hand sanitizer bahkan tidak sedikit individu yang membuat secara mandiri. Namun, bagaimana tingkat keefektifan dari penggunaan hand sanitizer?

Relawan Tim TDKB COVID-19 UNEJ melakukan wawancara pada seorang perawat di rumah sakit. Lebih efektif cuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir. Lama membersihkan dari kuman cuci tangan lebih lama berkisar 40-60 detik. Jika hand sanitizer hanya 20-30 detik. Lebih praktis hand sanitizer namun lebih efektif cuci tangan kata Maria Ulfa, Amd. Kep. Selain itu, pernyataan dari perawat tersebut ditunjang dalam panduan cuci tangan dengan sabun yang dianjurkan oleh Kementrian Kesehatan bahwa mencuci tangan lebih efektif dalam mencegah dan mengendalikan penyebaran COVID-19.

Mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir memiliki manfaat yang berbeda dengan penggunaan hand sanitizer. Sabun dan air bersih mengalir dapat menghilangkan semua jenis kuman di tangan, sedangkan hand sanitizer hanya mengurangi jumlah kuman tertentu di kulit. Hand sanitizer tidak dapat digunakan bila tangan kotor dan berminyak. Jadi, hand sanitizer sangat simple dan praktis dalam penggunaan, namun mencuci tangan dengan sabun lebih efektif menghilangkan semua jenis kuman pada tangan kita untuk mencegah virus. Pada saat pandemi dianjurkan cuci tangan setelah melakukan kegiatan, berikut ini:

  1. Bersin dan batuk

  2. Menyentuh mata, hidung mulut

  3. Menyentuh permukaan benda

  4. Sebelum sesudah merawat seseorang

  5. Sebelum sesudah merawat luka

  6. Sebelum menyentuh hewan

  7. Setelah menyentuh sampah

  8. Jika tangan kotor dan berminyak

  9. Sebelum sesudah mengunjungi teman

Penulis,
Arif Setiawan
Kelompok AD
Relawan Tim TDKB COVID-19 UNEJ Batch 1 Tahun 2021

DPL : Dr. Hari Karyadi, S.E., M.SA., Ak

Sumber : Kemenkes RI. (2020). Panduan Cuci Tangan Pakai Sabun. Kesehatan Lingkungan, 20.

Terbit tanggal 29 Juni 2021
Covid
Bagikan ke lainnya

Artikel Lainnya
  • Judul Artikel
    Pembaruan Sistem Pelayanan pada UPT Perpustakaan UNEJ di Era Pandemi Covid-19

    2 Juli 2021

    Baca Artikel
  • Judul Artikel
    Kondisi Perekonomian Usaha Kesehatan di Tengah Pandemi

    25 Desember 2021

    Baca Artikel
  • Judul Artikel
    Fakta dan Mitos Seputar Kesehatan Selama Pandemi Antibiotik dan Pengobatan Rumahan Bisa Membunuh Virus Corona ?

    20 Januari 2022

    Baca Artikel
  • Judul Artikel
    Relawan Tim TDKB Covid-19 Lakukan Visitasi Rutin di RSGM Universitas Jember

    8 Juni 2021

    Baca Artikel
  • Judul Artikel
    Visitasi Gedung CDAST oleh Relawan Tim TDKB COVID-19 dalam Upaya Pemutusan Rantai Virus COVID-19

    8 Juni 2021

    Baca Artikel
  • Judul Artikel
    Relawan Tim TDKB COVID-19 Lakukan Visitasi di Gedung Biro Akademik Kemahasiswaan dan Alumni

    8 Juni 2021

    Baca Artikel
  • Judul Artikel
    Relawan Tim TDKB COVID-19 Batch 1 Tahun 2021 Lakukan Visitasi Rutin di Fakultas Hukum Universitas Jember

    15 Juni 2021

    Baca Artikel
  • Judul Artikel
    Cek Kelengkapan Protokol Kesehatan Agrotechno Park Universitas Jember, Relawan Tim TDKB COVID-19 UNEJ Lakukan Visitasi Rutin

    29 Juni 2021

    Baca Artikel